Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apakah SUNAT dikala anak masih bayi boleh?

Sehubungan dengan artikel informasi tentang Reparasi Gagal Sunat yang kami rilis tadi pagi rupanya banyak respon yang mencari informasi lebih. Untuk itu kami coba rangkum dan setelah kami konsultasikan dengan pihak yang berkompeten maka dalam kesempatan ini kami berikan keterangan yang berhubungan dengan beberapa respon yang masuk ke redaksi kami.
 
Wadiabala Seputar Harapan Indah ... kasus paling banyak yang mengharuskan anak segera disunat adalah kelainan fimosis, keadaan di mana didapatkan konstriksi/penyempitan dari ujung kulit depan (foreskin) penis. Fimosis bisa ditemukan karena faktor kongenital (bawaan sejak lahir) atau bisa juga akibat peradangan berulang pada kulit depan penis. 
 
Gejalanya diperlihatkan dengan anak sulit buang air kecil. Umumnya anak dengan kelainan fimosis sering mengejan saat akan kencing karena air kencing harus melalui saluran yang sempit. Kemudian, bagian belakang kepala penis tampak menggembung karena aliran yang tidak lancar tersebut. Kondisi ini mengakibatkan anak kesakitan luar biasa. 
 
 
Keadaan ini bila tidak segera ditangani dengan baik, fimosis dapat mengakibatkan infeksi saluran kencing, balanitis (infeksi pada glans penis), atau balanoposthitis (infeksi pada glans penis serta preputium). Gejala yang tampak pada balanitis, lanjutnya, yaitu glans penis tampak membengkak dan meradang, jika kencing disertai rasa sakit. Untuk proses sunat, cara paling aman adalah dengan membebaskan perlengketan antara preputium dan glans penis. Kemudian, perdarahan dihentikan dan kulit luar serta dalam dilekatkan kembali lewat penjahitan. Akan tetapi, perlu diingat, sunat sama sekali tidak memengaruhi alat reproduksi anak kelak. Sebab, alat reproduksi dan penis mempunyai fungsi berbeda. Jadi, salah besar kalau ada mitos yang menyebutkan sunat terlalu dini akan mengganggu fungsi reproduksi. 

Bila ada pertanyaan bisa hubungi Telp. 0812 88 77 135 atau 0812 83 077 357. Demikian sekilas info semoga bermanfaat !

Sumber : Dr. Marzuki 


INFO ini ditulis dan dibagikan oleh : Seputar Harapan Indah [dot] com



Terima kasih telah berkunjung dan membaca artikel kami, bila dirasa informasi ini bermanfaat bagi anda sebagai pembaca yang mencari informasi maupun bagi anda sebagai narasumber yang kami promosikan, kami atas nama WELL PRO management sangat berterima kasih bila anda sudi mentransfer donasi sukarela untuk membantu mengembangkan web kita ini agar semakin bermanfaat dan menjadi saluran berkat bagi banyak orang. Bila hati anda merasa tergerak dan terbeban secara sukarela untuk itu silahkan KLIK DONASI

Thank you for visiting our web


Posting Komentar untuk "Apakah SUNAT dikala anak masih bayi boleh?"